top of page
WhatsApp Image 2024-08-29 at 20.00.10.jpeg

Asrama Sunan Giri

1.png

Asrama Mahasiswa Islam Sunan Giri (ASG) merupakan tempat tinggal yang berfungsi sebagai wadah pengaderan bagi mahasiswa Islam, dengan fokus pada pengembangan tiga pilar utama: intelektualitas, spiritualitas, dan moralitas. Melalui pembinaan yang intensif, ASG berupaya mencetak mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kedalaman spiritual dan perilaku yang baik, menjadikannya pribadi yang siap menghadapi tantangan kehidupan kampus dan masyarakat luas.

Sebagai asrama, ASG memberikan lingkungan yang mendukung mahasiswa untuk memahami tujuan hidup mereka dan tanggung jawab besar yang mereka emban sebagai seorang Muslim. Di bawah bimbingan ASG, mahasiswa didorong untuk menjalankan kewajiban agama dengan lebih baik, termasuk melaksanakan perintah Allah SWT dan menjauhi larangan-Nya. Kehidupan di asrama ini juga dipenuhi dengan aktivitas yang memperkuat kedisiplinan dalam ibadah dan penanaman nilai-nilai akhlak yang mulia.

Dalam kehidupan sehari-hari di ASG, mahasiswa juga dilatih untuk turut aktif berkontribusi kepada masyarakat, sesuai dengan semangat pengabdian yang sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Meski bukan bagian dari institusi pendidikan formal, ASG mendorong penghuninya untuk terus belajar dan berkarya, serta mengabdikan diri kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial. Dengan demikian, ASG menjadi tempat pembentukan karakter bagi mahasiswa yang tidak hanya berilmu, tetapi juga memiliki semangat kontribusi dan kepedulian sosial yang tinggi.

Tempat Ideal dengan Fasilitas Lengkap dan Program Unggulan di ASG

    • Aula Kegiatan

    • Halaman Tengah

    • Ruang TV

    • Ruang Makan

    • Musala

    • Kamar Tidur

    • WiFi

    • Lapangan Olahraga

    • Pelatihan Public Speaking

    • Kajian Intensif

    • Diskusi Isu Terkini

    • Santunan Anak Yatim

    • Tasmi' Qur'an

    • Setoran Hafalan

    • Pelatihan Desain Grafis

  • Jl. Sunan Giri No. 1, RT 012/015. Kel. Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Jakarta Timur, 13220

M. Rizki Rahman, S.Pd

Ketua ASG 2020

"Wadah sumber ilmu pengetahuan dengan proses pengaderan yang ketat namun tepat serta bermanfaat untuk aktualisasi pengembangan diri menjadi pemimpin hebat. Kolaborasi antara IMTAQ dan IMTEK menjadi alasan penting  untuk beroroses di ASG."

A. Sampurna J., S.H.

Ketua ASG 2022

Berproses di ASG adalah sebuah kesempatan yang tidak semua mahasiswa dapatkan. Di ASG kita diajarkan lebih awal tentang pengetahuan perkuliahan, sehingga ketika kita mengikuti kegiatan di Universitas, kita sudah memiliki pengetahuan satu tingkat dari teman-teman mahasiswa yang lain. Dari sinilah modal awal kita untuk tampil lebih dan awal untuk bisa menjadi pemimpin di masa yang akan datang."

Ihsan Hijria P., S.Pd

Ketua ASG 2021

Asrama Sunan Giri memberikan banyak pengalaman dan kesempatan kepada saya untuk mengembangkan diri, baik secara individu maupun berkelompok. Kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual sangat diujidan diasah ketika saya tinggal di Asrama. ASG is the best Choice!

logo YAPI.png
bottom of page